IMG_20230421_060433_685

Warga 4 Pulau Sekitar Batam Tersenyum Bahagia Terima Berkah Fitrah Laznas BMH

Sore hari Laznas Baitul Maal Hidayatullah Perwakilan Kepulauan Riau turun kelapangan untuk menyalurkan amanah dari para donatur menuju pulau Panjang Timur.

Agenda utamanya adalah untuk berbagi 72 paket Ramadhan kepada 72 orang penerima manfaat. Mereka adalah penduduk Pulau Setengar, Seraya dan Pulau Panjang Timur (19/4).

“Alhamdulillah dengan adanya donasi dari pada bapak dan ibu donatur, kali ini Pulau Panjang Timur dan sekitarnya bisa merasakan manfaat berupa paket berkah fitrah untuk menyambut lebaran nanti,” terang Kepala BMH Perwakilan Kepulauan Riau, Abdul Aziz.

“Terima kasih BMH yang sudah memberikan paket indah petang ini,” sambut Mak Rukiyah

Salah satu perwakilan warga yakni Ibu Ayu menyampaikan rasa bahagia dengan adanya bantuan ini.

“Kami masyarakat mengucap terima kasih kepada donatur yang telah menyalurkan di dana melalui bmh, sehingga masyarakat disini dapat menyambut lebaran dengan rasa gembira.”

Setelah pembagian paket berkah fitrah, acara dilanjutkan dengan buka bersama dengan para tokoh masyarakat di kediaman Bapak Ato Samad.*/Herim

Berita Terkait

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Merupakan lembaga amil zakat yang bergerak dalam penghimpunan dana Zakat, infaq, sedekah, Wakaf dan Hibah berikut dana sosial kemanusiaan dan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, dan melakukan distribusi melalui program pendidikan, dakwah, sosial kemanusiaan dan ekonomi secara nasional.