IMG_20221007_140946_237

Wakil Ketua DPRD Maluku Apresiasi Laznas BMH

Wakil Ketua DPRD Provinsi Maluku, H. Abdullah Aziz Sangkala berikan apresiasi kepada Laznas BMH.

“Saya sangat berbahagia dan senang, hari ini Laznas BMH hadir dan telah banyak berkiprah di Indonesia, melayani umat, terutam a dalam hal membangun pondok pesantren dan mengirim para dai ke pedalaman,” terangnya kala menerima kunjungan BMH Perwakilan Maluku di kediamannya (7/10).

“Mari kita semua mendukung kegiatan BMH dengan menjadi muzakki dengan mengeluarkan zakat, infak dan sedekah. Semoga bisa mensukseskan berbagai program yang sudah direncanakan,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala BMH Perwakilan Maluku, Supriyanto menerangkan bahwa silaturrahmi dengan beragam pihak menjadi kesempatan saling mengenal dan mendukung kebaikan bagi umat.

“Laznas BMH memiliki agenda terus bersilaturrahim dengan tokoh masyarakat agar beragam kebaikan bisa saling dikenal dan didukung secara kolaboratif dan sinergis,” ungkapnya.*/Herim

Berita Terkait

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Merupakan lembaga amil zakat yang bergerak dalam penghimpunan dana Zakat, infaq, sedekah, Wakaf dan Hibah berikut dana sosial kemanusiaan dan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, dan melakukan distribusi melalui program pendidikan, dakwah, sosial kemanusiaan dan ekonomi secara nasional.