Perjalanan Luar Biasa Tim BMH Mengantar Kurban ke Desa Pedalaman
Dalam semangat berbagi kebahagiaan pada Hari Raya Idul Adha, Baitul Maal Hidayatullah (BMH) menerjunkan tim “Bahagia dengan Berqurban” ke Desa Tipar, Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut (14/6/24). Perjalanan ini tidaklah mudah, namun tim BMH dengan penuh dedikasi menempuh perjalanan selama 8 jam demi menyalurkan amanah kurban para mudhohhi (pequrban). Perjalanan menuju Desa Tipar merupakan tantangan tersendiri. […]