IMG_20231201_053708_462.jpg

SMA Negeri 22 Makassar Amanahkan Dana Palestina ke BMH

Laznas BMH kembali menerima amanah dana bantuan untuk Palestina dari salah satu sekolah negeri di Makassar, yaitu Sekolah SMA Negeri 22 Makassar (30/11).

Mereka menyerahkan dana bantuan untuk warga Palestina melalui lembaga resmi Laznas BMH perwakilan Sulawesi Selatan. Sekolah yang beralamat di Jl. Pajjaiang Kec. Biringkanaya, Makassar itu mengumpulkan donasi peduli Palestina dari para guru dan siswa-siswi.

“Alhamdulillah terkumpul sementara Rp. 2 juta. Insya Allah ini bukan yang pertama dan terakhir, kedepan kita terus bekerja sama dengan lembaga resmi seperti Laznas BMH ini untuk menyalurkan dan menguatkan saudara-saudara kita yang membutuhkan seperti Palestina,” ucap Drs. Junaid, M.Pd Kepsek SMA Negeri 22 Makassar.

Saya selaku kepala sekolah mewakili disini mengucap rasa syukur dan berterimakasih telah diberikan kemudahan untuk ikut menyalurkan bantuan kepada sodara kita di Palestina.

“Sejak satu bulan terakhir ini Laznas BMH telah menyalurkan 3 tahap amanah yang dititipkan oleh para donatur untuk bantuan ke Plestina,” ungkap Kadiv Program dan Pemebrdayaan BMH Sulsel, Basori Shobirin.*/Herim

Berita Terkait

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Merupakan lembaga amil zakat yang bergerak dalam penghimpunan dana Zakat, infaq, sedekah, Wakaf dan Hibah berikut dana sosial kemanusiaan dan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, dan melakukan distribusi melalui program pendidikan, dakwah, sosial kemanusiaan dan ekonomi secara nasional.