Kal

Senyum 50 KK Terima Paket Kurban Plus Sembako dari BMH

Di Balikpapan, Idul Adha tahun ini terasa lebih istimewa bagi puluhan keluarga yang mendapatkan uluran tangan dari BMH Kaltim. Bukan sekadar daging kurban, BMH Kaltim mengemas bantuan dalam bentuk paket sembako yang berisi beras, minyak goreng, gula, tepung, dan kebutuhan pokok lainnya. Paket-paket ini kemudian disalurkan kepada 50 kepala keluarga yang membutuhkan, termasuk para sahabat tunanetra dan janda prasejahtera (17/6/24).

Achmad Rifai, perwakilan dari BMH Kaltim, mengungkapkan rasa syukurnya bisa menjadi bagian dari program ini. “Setiap paket yang kami salurkan adalah wujud kepedulian dan harapan bagi mereka yang membutuhkan. Semoga ini menjadi berkah bagi kita semua,” ujarnya.

Senyum bahagia terpancar dari wajah Salman, seorang tunanetra yang tinggal di Balikpapan.

“Alhamdulillah, bantuan ini sangat berarti bagi kami. Dengan kondisi saya seperti ini, mencari nafkah sangat sulit. Terima kasih BMH dan para donatur yang telah membantu kami,” ucapnya dengan penuh haru.

Rusmini, seorang janda di Sepinggan, juga merasakan manfaat besar dari program ini. “Sebagai ibu tunggal, bantuan ini sangat membantu saya dan anak-anak. Semoga kebaikan ini dibalas oleh Allah SWT,” ungkapnya.

Tak hanya penerima manfaat, para relawan yang terlibat pun merasakan kebahagiaan tersendiri. Syamsul, salah satu relawan, merasa beruntung bisa berbagi dan menguatkan ikatan kebersamaan dengan mereka yang membutuhkan.

“Semoga program ini bisa terus berlanjut dan memberikan semangat bagi mereka yang sedang menghadapi tantangan hidup,” harapnya.

Program Paket Kurban Plus Sembako bagi dhuafa ini adalah bukti nyata bahwa kepedulian dan berbagi bisa memberikan dampak positif bagi sesama.*/Herim

Berita Terkait

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Merupakan lembaga amil zakat yang bergerak dalam penghimpunan dana Zakat, infaq, sedekah, Wakaf dan Hibah berikut dana sosial kemanusiaan dan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, dan melakukan distribusi melalui program pendidikan, dakwah, sosial kemanusiaan dan ekonomi secara nasional.