photo_2023-03-15_21-30-54

Senyum 40 Santri Pesantren Darul Mubtadi Atas Bantuan Sumur Bor dari Laznas BMH

Memasuki triwulan pertama 2023 Laznas BMH hadirkan kebaikan berupa bantuan sumur bor.

Kali ini untuk santri di Pesantren Darul Mubtadi yang berada di Kampung Cikopo, Desa Cihara, Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.

“alhamdulillah ini menjadi kebaikan yang sangat besar bagi santri Pesantren Darul Mubtadi. Sebab sebelum ini mereka harus susah payah untuk mendapatkan air bersih,” terang Kadiv Program dan Pemberdayaan BMH Banten, Roni Hayani, baru-baru ini.

Sebelumnya para santri dan masyarakat hanya memanfaatkan sumber air dari sumur gali.

“Dimana kondisi airnya akan keruh ketika musim hujan karena tercemar limbah kotoran perkampungan. Dan akan menjadi kering ketika musim kemarau datang,” imbuh Roni.

“Keberadaan sumur bor ini sudah sangat dinantikan oleh 40 santri disini. Dan juga oleh masyarakat sekitar yang juga akan memanfaatkan airnya,” ungkap Ustadz Ujang Subadri selaku pimpinan pesantren.*/Herim

Berita Terkait

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Merupakan lembaga amil zakat yang bergerak dalam penghimpunan dana Zakat, infaq, sedekah, Wakaf dan Hibah berikut dana sosial kemanusiaan dan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, dan melakukan distribusi melalui program pendidikan, dakwah, sosial kemanusiaan dan ekonomi secara nasional.