Yogya

Program Jumat Berbagi BMH Ceriakan Para Santri Cahaya Quran Sleman

Lembaga Amil Zakat Nasional (Laznas), Baitul Maal Hidayatullah (BMH) lantas memberikan layanan terbaik kepada masyarakat untuk berbagi dan menyalurkannya kembali kepada yang membutuhkan.

Satu di antara program yang mendapat dukungan positif dari masyarakat adalah sedekah makanan di hari Jumat yang selanjutnya menjadi program Jumat Berbagi.

“Bentuknya dengan membagikan makanan gratis untuk jamaah shalat Jumat,” terang Kadiv Program dan Pemberdayaan BMH Yogyakarta, Syai’in Qodir (26/5).

Penerima manfaat dari BMH Yogyakarta yang beralamat di Jalan Kaliurang KM 11,2 adalah para santri tahfidz Cahaya Al-Quran yang berada di Pakemtegal, Pakem, Sleman.

“Hari ini telah tersalurkan program Jumat Berbagi kepada para santri yang selama ini menjadi mitra program BMH Yogyakarta. Berkat dukungan dari masyarakat, program ini berjalan setiap hari Jumat. Terimakasih kepada para donatur yang senantiasa kontributif terhadap program-program dari BMH Yogyakarta,” ungkapnya.

Sementara itu, ustadz Bambang Supriyadi selaku pimpinan pesantren Cahaya Al-Quran bersyukur atas sokongan yang diberikan oleh BMH. Pesantren yang ia pimpin selama ini telah mendapat perhatian dan support dari BMH Yogyakarta.

“Alhamdulillah rezeki untuk para santri. Ada saja cara Allah untuk mendatangkan orang-orang baik yang selalu mendukung program di pesantren ini. Salah satunya untuk pemenuhan konsumsi bagi para santri ini. Kami doakan semoga yang selama ini telah berjalan menjadi tabungan amal sholeh kepada BMH dan para donaturnya,” kata Bambang dengan wajah ceria, sebagaimana para santri.*/Herim

Berita Terkait

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Merupakan lembaga amil zakat yang bergerak dalam penghimpunan dana Zakat, infaq, sedekah, Wakaf dan Hibah berikut dana sosial kemanusiaan dan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, dan melakukan distribusi melalui program pendidikan, dakwah, sosial kemanusiaan dan ekonomi secara nasional.