Tebing2

Pegadaian Tebing Tinggi Percayakan Hewan Qurban Melalui BMH

Kepercayaan masyarakat dan instansi terus meningkat terhadap kiprah BMH. Di Sumatera Utara, Pegadaian Cabang Tebing Tinggi mempercayakan amanah hewan qurban melalui BMH.

“Serah terima dilakukan langsung oleh Kepala Cabang Pegadaian Tebing Tinggi, Ibu Fauziyah Husna Ginting kepada Ustadz Afrizal Sembiring selaku dai tangguh BMH di Tebingtinggi, tepatnya di Rumah Quran M. Farhan,” terang Kadiv Program dan Pemberdayaan BMH Sumatera Utara, Osman Ali belum lama ini.

Daging qurban pun menjadi kebahagiaan bagi para santri dan warga dhuafa sekitar Rumah Quran.

Sebagaimana jamak dipahami masyarakat, daging qurban memiliki nilai gizi yang tinggi dan memberikan kontribusi penting dalam memenuhi kebutuhan protein dan nutrisi masyarakat.

“Terimakasih kepada PT. Pegadaian Tebing Tinggi yang mempercayakan hewan qurban kepada BMH, sehingga kita bisa sinergi hadirkan sumber gizi yang berharga bagi mereka yang membutuhkan.

Penting bagi kita semua untuk menghargai dan memanfaatkan daging qurban dengan baik, sehingga manfaatnya dapat maksimal bagi mereka yang menerima kebahagiaan di Hari Raya Idul Adha ini,” tutup Osman.*/Herim

Berita Terkait

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Merupakan lembaga amil zakat yang bergerak dalam penghimpunan dana Zakat, infaq, sedekah, Wakaf dan Hibah berikut dana sosial kemanusiaan dan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, dan melakukan distribusi melalui program pendidikan, dakwah, sosial kemanusiaan dan ekonomi secara nasional.