IMG_20231202_014804_560.jpg

Laznas BMH Terima Amanah Dana Kebaikan untuk Palestina dari TK MIT Ya Bunayya Mojokerto

Kepedulian umat Islam terhadap Palestina terus bersikulasi tanpa henti. Terlebih Gaza kembali dibombardir Israel pasca gencatan senjata 1 Desember 2023.

“Alhamdulillah pada hari ini Laznas BMH terima amanah kebaikan berupa dana untuk disalurkan ke Palestina. Langsung dari Kepala Sekolah Ibu Aisyah,” terang Kadiv Program dan Pemebrdayaan BMH Jatim, Imam Muslim (28/11).

Penyerahan dana untuk Palestina ini adalah yang kesekian kali, karena gelombang kebaikan untuk Palestina terus berlanjut.

“Kami mempercayakan dana kebaikan untuk Palestina melalui Laznas BMH, karena telah terbukti dapat dipercaya dalam program kemanusiaan di sana,” ungkap Ibu Aisyah.*/Herim

Berita Terkait

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Merupakan lembaga amil zakat yang bergerak dalam penghimpunan dana Zakat, infaq, sedekah, Wakaf dan Hibah berikut dana sosial kemanusiaan dan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, dan melakukan distribusi melalui program pendidikan, dakwah, sosial kemanusiaan dan ekonomi secara nasional.