IMG_20230807_203454_430

Laznas BMH Salurkan Bantuan Untuk 500 Korban Kebakaran di Tarakan

Musibah kebakaran melanda RT 1 Kelurahan Selumit, Kota Tarakan, pada Minggu (6/8/2023) dini hari. Tragedi ini telah merenggut puluhan rumah dan mengakibatkan dampak buruk bagi 500 jiwa, termasuk lansia, anak-anak, dan orang dewasa.

Laznas BMH Kalimantan Utara, yang merupakan bagian dari Forum Zakat di provinsi ini, bergerak cepat dalam merespon kejadian ini.

“Laznas BMH bekerja sama dengan Pemerintah Kota dalam penanganan masa tanggap darurat selama 7 hari mendatang,” terang Kadiv Program dan Pemberdayaan BMH Kaltara, M. Nor Komara (7/8).

“Makanan siap santap untuk korban kebakaran disalurkan sebanyak 470 porsi per makan diserahkan kepada warga oleh Forum Zakat,” sambung Kepala Perwakilan BMH Kaltara, Fathur Rahmansyah.

“Harapan Laznas BMH bantuan kepada korban kebakaran memberi manfaat yang signifikan dan berdampak luas, yang mencakup aspek-aspek finansial, emosional, komunitas, pribadi, dan sosial. Yang harus kita wujudkan secara sinergis,” sambungnya.

Dia menambahkan bahwa kebutuhan harian mencapai 1.410 porsi. Dan, untuk kebutuhan petugas di posko dan lainnya ditangani oleh pemerintah kota.

Selain makanan, kebutuhan mendesak lainnya yang diidentifikasi oleh Laznas BMH adalah pakaian, selimut, perlengkapan bayi seperti popok dan susu, biskuit, serta sembako.

Menyusul bencana tersebut, satu rumah dilaporkan selamat dari amukan api, meskipun api telah melahap rumah-rumah di bagian kiri, kanan, dan belakangnya.*/Herim

Berita Terkait

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Merupakan lembaga amil zakat yang bergerak dalam penghimpunan dana Zakat, infaq, sedekah, Wakaf dan Hibah berikut dana sosial kemanusiaan dan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, dan melakukan distribusi melalui program pendidikan, dakwah, sosial kemanusiaan dan ekonomi secara nasional.