IMG_20240502_041954_239.jpg

Laznas BMH Peduli Pendidikan, Berikan Beasiswa untuk Santri Yatim Dhuafa dan Berprestasi di NTB

Baitul Maal Hidayatullah (BMH) menyalurkan beasiswa pendidikan untuk santri yatim dhuafa dan berprestasi di Pondok Pesantren Hidayatullah Mataram, Nusa Tenggara Barat, pada tanggal 30 April 2024. Penyaluran beasiswa ini merupakan bagian dari komitmen BMH dalam mendukung kemajuan pendidikan bangsa melalui zakat, infak, dan sedekah.

“Mendapatkan pendidikan yang mudah dan berkelanjutan merupakan impian bagi setiap anak dan orang tua,” ujar Zuhri, Kadiv Program dan Pemberdayaan BMH Nusa Tenggara Barat.

Zuhri menambahka, “BMH, dalam melayani umat dan mendukung kerja pemerintah dalam mencerdaskan kehidupan bangsa, senantiasa bergerak dalam mendukung pendidikan bangsa. Ribuan santri di berbagai daerah di Indonesia telah mendapatkan beasiswa dari program BMH.”

Beasiswa ini diberikan kepada 16 santri yatim dhuafa dan berprestasi yang sedang menempuh pendidikan di Ponpes Hidayatullah Mataram. Bayu Radyatullah, salah satu penerima beasiswa, merasa sangat bahagia dan mengucapkan terima kasih kepada BMH.

“Alhamdulillah, terimakasih kepada BMH yang memberikan kami beasiswa, sehingga kami bisa terus belajar,” ungkapnya.

“Penyaluran beasiswa santri ini rutin kita salurkan setiap bulan,” jelas Zuhri.

“Alhamdulillah, dari para santri yang menerima beasiswa ini, rata-rata sudah memiliki hafalan bahkan ada yang di atas 10 juz dan juga pernah mendapatkan prestasi di tingkat kota,” papar Zuhri.

BMH berharap program beasiswa ini dapat membantu para santri yatim dhuafa dan berprestasi untuk terus belajar dan meraih prestasi.*/Herim

Berita Terkait

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Merupakan lembaga amil zakat yang bergerak dalam penghimpunan dana Zakat, infaq, sedekah, Wakaf dan Hibah berikut dana sosial kemanusiaan dan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, dan melakukan distribusi melalui program pendidikan, dakwah, sosial kemanusiaan dan ekonomi secara nasional.