IMG_20240409_171243_506.jpg

Laznas BMH Mempersembahkan Berkah Fitrah untuk Keluarga Pra Sejahtera di Kediri

Laznas BMH melaksanakan program penyaluran Berkah Fitrah untuk keluarga pra sejahtera di Dusun Kolak Selatan, Desa Wonorejo Ngadiluwih, Kabupaten Kediri, baru-baru ini.

Sebagai penerima manfaat, Bapak Agus menyampaikan rasa senangnya atas bantuan beras zakat fitrah yang diberikan oleh Laznas BMH.

Sebanyak 40 keluarga menerima Berkah Fitrah dalam kegiatan ini, yang juga dilakukan di seluruh Jawa Timur dengan target 1000 penerima manfaat.

Penyaluran Berkah Fitrah ini bertujuan untuk membantu keluarga pra sejahtera menjalani ibadah puasa dengan lebih layak dan nyaman.

Imam Muslim, Kadiv Program dan Pendayagunaan Laznas BMH Jatim, menjelaskan bahwa program ini memiliki dampak yang signifikan dalam meringankan beban keluarga pra sejahtera.

“Program ini memiliki dampak psikologis yang sangat baik bagi penerima manfaat dan memberikan mereka kesempatan untuk merayakan bulan suci Ramadhan dengan lebih sejahtera dan berkah, terutama di hari Lebaran,” tutupnya.*/Herim

Berita Terkait

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Merupakan lembaga amil zakat yang bergerak dalam penghimpunan dana Zakat, infaq, sedekah, Wakaf dan Hibah berikut dana sosial kemanusiaan dan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, dan melakukan distribusi melalui program pendidikan, dakwah, sosial kemanusiaan dan ekonomi secara nasional.