Kaltim

Laznas BMH Kirim Bantuan untuk Warga Penyintas Banjir di Paser

Musibah berupa banjir di Long Kali, Paser, telah menyisakan kesulitan bagi warga penyintas. Merespon hal tersebut Laznas BMH langsung mengirimkan relawan membawa bantuan logistik (17/3).

“Laznas BMH membawakan bantuan logistik yang terdiri dari 125 Kg beras, 3 dus mie instan, 1 dus biskuit dan paket nasi kotak yang langsung didistribusikan kepada masyarakat di Posko Mandiri di RT.07, Kelurahan Long Kali, Kabupaten Paser,” terang Kadiv Program dan Pemberdayaan BMH Kaltim, Hardi Rukmantara.

Pak Solihin, salah satu warga penyintas banjir berterima kasih dengan adanya bantuan dari Laznas BMH.

“Ini sangat meringan kami, khususnya kebutuhan pokok konsumsi. Terima kasih BMH dan donatur. Semoga Allah balas dengan yang lebih baik dan berkah,” ungkapnya bersyukur.

Dalam catatan BPBD Paser 13 desa dan 1 kelurahan di Kecamatan Long Kali terdampak banjir.

“Hujan deras beberapa hari terakhir mengakibatkan debit air meningkat, dan ada beberapa desa terendam,” kata Kepala Pelaksana BPBD Paser, Ruslan seperti lansir Tribunkaltim.co.*/Herim

Berita Terkait

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Merupakan lembaga amil zakat yang bergerak dalam penghimpunan dana Zakat, infaq, sedekah, Wakaf dan Hibah berikut dana sosial kemanusiaan dan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, dan melakukan distribusi melalui program pendidikan, dakwah, sosial kemanusiaan dan ekonomi secara nasional.