IMG_20230404_132830_862

Laznas BMH Bantu Semen Bangun Asrama Santri Penghafal Quran di Cirebon

Sebagai bentuk dukungan untuk melahirkan generasi bangsa yang cerdas dan berakhlak, Laznas BMH hadir dalam program pembangunan asrama santri penghafal Quran yang menimba ilmu di Pesantren Hidayatullah Kota Cirebon (1/4/23).

“Alhamdulillah, Laznas BMH dapat memberikan bantuan dengan menyalurkan semen untuk pembangunan asrama santri putri di Ponpes Hidayatullah Kota Cirebon yang lokasi Jl. Sekar Kemuning Kel. Karyamulya Kec. Kesambi Kota Cirebon 45135,” terang Koordinator BMH Gerai Kota Cirebon, Asep Juhana.

Ustadz Shiddiq sebagai penanggung jawab pembangunan menyampaikan ucapan terima kasih kepada BMH atas bantuannya.

“Terimakasih atas dukungan Laznas BMH. Semoga pembangunan asrama bisa selesai lebih cepat karena kebutuhan untuk pengasuh berkeluarga sudah sangat penting dan mendesak, sementara jumlah santri terus bertambah. Sekarang ada 125 santri,” tuturnya.

“Di pesantren ini telah ada 12 santri yang sukses menghafal Alquran, 30 Juz,” imbuhnya.*/Herim

Berita Terkait

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Merupakan lembaga amil zakat yang bergerak dalam penghimpunan dana Zakat, infaq, sedekah, Wakaf dan Hibah berikut dana sosial kemanusiaan dan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, dan melakukan distribusi melalui program pendidikan, dakwah, sosial kemanusiaan dan ekonomi secara nasional.