IMG_20240326_221647_067.jpg

Kegembiraan Menyelimuti Pesantren Tahfidz Darul Futhonah di Buka Puasa Berkah Ramadhan Bersama BMH

Senin, 25 Maret 2024, menjadi hari yang penuh berkah bagi santri-santri Pesantren Tahfidz Darul Futhonah di kampung Mangkubumi, desa Kabayan, Pandeglang, Banten. Hal itu terukir seiring dengan agenda kebaikan yang BMH langsungkan.

Bertepatan dengan hari ke-14 Ramadhan 1445 H, sebanyak 23 santri bersama pengasuh, mereka berkumpul dalam suka cita menyambut buka puasa berkah yang diselenggarakan oleh Laznas BMH.

Tidak hanya sekedar buka puasa bersama, momen ini juga diisi dengan rasa syukur dan kebahagiaan yang terpancar dari wajah-wajah santri, termasuk Umar Abdul Aziz, santri berusia 12 tahun yang telah berhasil menghafal 30 juz Al-Quran.

Umar berbagi kesannya, “Seru makanannya banyak dan enak. Pengennya tiap hari begini terus, setelah bulan Ramadhan juga,” tuturnya dengan semangat, menambahkan harapan untuk kegiatan serupa terus berlanjut.

Roni Hayani, Kepala Divisi Program dan Pemberdayaan BMH Perwakilan Banten, mengungkapkan rasa syukurnya karena program buka puasa berkah ini dapat terus berjalan berkat dukungan dan amanah sedekah dari para donatur.

“Alhamdulillah, ini adalah wujud nyata kita bisa berbagi kebahagiaan bersama para santri tahfidz. Kami berharap dapat terus melakukan hal ini hingga akhir Ramadhan,” kata Roni.

Ustadz Zulfikar Subang, pengasuh di Pesantren Darul Futhonah, mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada BMH yang telah memberikan menu spesial buka puasa untuk santrinya. “Semoga para donatur BMH selalu sehat, dilapangkan rizkinya dan mendapat pahala yang berlimpah dari Allah SWT,” doanya, yang diaminin oleh seluruh santri yang hadir.

Acara buka puasa berkah ini bukan hanya tentang menyantap hidangan lezat, tapi lebih jauh tentang memperkuat tali persaudaraan, kebersamaan, dan rasa syukur atas segala nikmat yang telah Allah SWT berikan. Kegiatan seperti ini menjadi bukti bahwa kebersamaan dan kebahagiaan bisa dibagi, bahkan di bulan yang penuh berkah seperti Ramadhan.*/Herim

Berita Terkait

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Merupakan lembaga amil zakat yang bergerak dalam penghimpunan dana Zakat, infaq, sedekah, Wakaf dan Hibah berikut dana sosial kemanusiaan dan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, dan melakukan distribusi melalui program pendidikan, dakwah, sosial kemanusiaan dan ekonomi secara nasional.