Laznas BMH melalui divisi program pendayagunaan menyalurkan program kebaikan amanah dari para donatur dengan menyerahkan bantuan logistik untuk santri.
Program sedekah ini disalurkan secara langsung kepada para santri binaan yang berada di Rumah Qur’an Bina Prestasi, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Terdapat 16 santri binaan dengan rentang usia dari SD hingga SMP yang telah dibina sejak lama di Rumah Qur’an tersebut.
Bersama Adi Yusuf, selaku implementator program pendayagunaan BMH, secara rutin BMH terus melakukan program sedekah Jum’at ini guna memenuhi kebutuhan para santri yang sedang tumbuh di tengah situasi yang mengharuskannya untuk berkembang di usia remaja kini.
Melalui program ini, BMH memberikan kontribusi kepada para santri binaan melalui wakaf buku guna meningkatkan literasi baca, khususnya untuk pemahaman dalam hal keagamaan.
“Berbagai macam buku keagamaan telah diberikan, mulai dari buku zikir pagi petang, keislaman, hingga bab fiqh tentang kaifiat shalat,” terang Adi Yusuf.
BMH berharap, dengan diberikannya buku keislaman ini, para santri akan lebih aktif dalam bertholabul ilmi, dan bisa menjadi penerus para dai yang telah berkolaborasi dengan BMH saat ini di pelosok negeri.
Selain buku, BMH juga memberikan banyak kebutuhan logistik, diantaranya ada sayur, beras, makanan, jajanan hingga baju layak pakai.
“Dengan diadakannya program sedekah Jum’at ini, diharapkan bisa menjadi pemantik bagi para donatur yang ingin berdonasi melalui lembaga zakat BMH yang aktif dalam program pendidikan, dakwah, dan sosial kemanusiaan,” tutup Adi Yusuf.*/Herim