IMG_20230604_032508_470

BMH-Komunitas Bangun Pedalaman, Salurkan Meja Ngaji untuk Santri Quran di Langkat

Berbagai dukungan dilakukan untuk terus mendorong semangat generasi muda bangsa dalam menuntut ilmu, mencapai harapan terbaik dalam belajar dan bermanfaat luas bagi kehidupan masyarakat. Satu di antara bentuk dukungan itu adalah pemberian bantuan fasilitas belajar, berupa meja ngaji.

Rabu (31/5), Komunitas Bangun Pedalaman (Kombad) menggandeng BMH Sumut menyalurkan 26 Meja ngaji untuk santri Quran di Kampung Lalang, Kec. Besitang, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.

Darmawan Sugiarto, selaku Founder Komunitas Bangun Pedalaman menuturkan bahwa masih banyak anak-anak di daerah yang perlu menjadi perhatian bersama khususnya dalam rangka peningkatan sarana pendidikan mereka.

“Kami hadir sebagai setitik kecil yang dapat bermanfaat bagi umat. Melalui meja ngaji ini kami ingin menjadi bagian dari yang memiliki peduli pada syiar islam di pedalaman negeri ini,” ujar pria yang biasa disapa Mas Toto.

Senada dengan hal itu, Osman Ali, selaku Kadiv Program dan Pemberdayaan BMH Sumut menambahkan bahwa ini adalah kebaikan yang penting digerakkan secara berkelanjutan.

“Bantuan ini sebagai bentuk dukungan bagi santri dan anak mengaji di Sumatera Utara khususnya di daerah pedalaman dan perbatasan (antara dua provinsi). Tentu harapannya dapat menghadirkan semangat baru, bagi mereka yang senantiasa belajar meski dengan fasilitas yang seadanya. Dan, ini butuh kesadaran kita secara berkelanjutan.”

Fajar, salah santri juga mengungkapkan rasa syukurnya.

“Terimakasih mejanya, ini bagus kali, saya dan teman-teman suka untuk dipakai belajar mengaji,” ungkapnya

“Apalagi ini mejanya bagus dan ada gambar-gambar dan bahasa arabnya,” imbuhnya bahagia.

Sinergi ini semoga dapat terus berlanjut dalam menghadirkan beragam program kebaikan yang kemanfaatan nya dapat dirasakan secara luas.*/Herim

Berita Terkait

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Merupakan lembaga amil zakat yang bergerak dalam penghimpunan dana Zakat, infaq, sedekah, Wakaf dan Hibah berikut dana sosial kemanusiaan dan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, dan melakukan distribusi melalui program pendidikan, dakwah, sosial kemanusiaan dan ekonomi secara nasional.