Baitul Maal Hidayatullah (BMH) bersama Muslimat Hidayatullah Bulungan melakukan kunjungan ke Majelis Taklim Al-Amanah Desa Pura Sajau, Tanjung Palas Timur Bulungan. Kunjungan ini bertujuan untuk menjalin silaturahim dan memperkuat pembinaan mualaf di desa tersebut.
BMH dan Muslimat Hidayatullah membawa pakaian layak pakai yang nantinya akan dibagikan kepada mualaf dan warga di Desa Pura Sajau. Bantuan ini diharapkan dapat membantu meringankan beban mereka yang membutuhkan.
“Alhamdulillah, perjalanan dari pusat kota Tanjung Selor ke sini cukup jauh, sekitar hampir 2 jam perjalanan menggunakan kendaraan bermotor. Kegiatan ini adalah ajang silaturahim dan saling menguatkan dalam pembinaan mualaf,” ujar Amin Umar, Koordinator BMH Gerai Bulungan.
Kunjungan BMH dan Muslimat Hidayatullah disambut gembira oleh ibu-ibu mualaf yang tergabung dalam Majelis Taklim Al-Amanah Desa Pura Sajau. Mereka sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan.
“Kami bersyukur telah dikunjungi bapak dan ibu dari BMH dan Muslimat Hidayatullah. Apa yang telah diberikan ini sangat berguna bagi kami. Semoga kita semua selalu dalam keistiqomahan dalam agamaNya,” ungkap Ibu Buncek Dilo, salah satu mualaf.
M. Noer Komara, Kepala Divisi Program dan Pemberdayaan BMH Kaltara, mengatakan bahwa kegiatan ini tampak sederhana namun memiliki dampak positif yang besar bagi mereka yang membutuhkan, terutama mualaf yang membutuhkan perhatian dari semua pihak.
“Kegiatan yang dilakukan tampak sederhana namun dampak positifnya sangat besar bagi mereka yang membutuhkan terlebih mualaf yang membutuhkan perhatian dari kita semua,” kata Komara.
BMH dan Muslimat Hidayatullah berharap bantuan ini dapat membantu mualaf di Desa Pura Sajau untuk lebih mantap dalam memeluk agama Islam. Mereka juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama membantu mualaf yang membutuhkan.*/Herim