Bontang

BMH Bahagiakan 50 Keluarga Dhuafa dan Lansia di Bontang

BMH kian giatkan realisasi amanah donatur dengan membantu meringankan beban ekonomi masyarakat kurang mampu dari kalangan keluarga dhuafa dan lansia.

Pada Selasa (13/6), BMH Gerai Bontang-Sangatta mengunjungi 50 keluarga dhuafa dan lansia untuk menyalurkan paket sembako ke tiga RT di kawasan Bontang Lestari.

Titik itu meliputi Teluk Kadere RT 13 (16 orang), Salan Tuko RT 14 (15 orang) dan Loktunggul RT 15 (19 orang).

“Dalam prosesnya, kunjungan BMH diasistensi Ustadz Malik, selaku Dai Tangguh yang bertugas di 3 daerah pesisir tersebut,” terang Kadiv Program dan Pemberdayaan BMH Kaltim, Hardi Rukmantara.

“Para penerima manfaat di kawasan tersebut menjadi warga binaan BMH, dalam artian data mereka sudah terdata dan sudah melewati proses verifikasi pihak yang perlu dibantu,” imbuhnya.

Masyarakat ini harus hidup dengan pendapatan yang tidak tetap, dan anak-anak mereka masih harus sekolah.

Paket sembako yang didistribusikan berisi beras, susu, limus ABC, gula, minyak goreng dan mie.

“Terima kasih untuk donatur dan BMH atas bantuannya. Semoga berkah dan Allah membalas kebaikan bapak/Ibu semua,” doa Ibu Sumiati, salah satu penerima manfaat.*/Herim

Berita Terkait

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Merupakan lembaga amil zakat yang bergerak dalam penghimpunan dana Zakat, infaq, sedekah, Wakaf dan Hibah berikut dana sosial kemanusiaan dan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, dan melakukan distribusi melalui program pendidikan, dakwah, sosial kemanusiaan dan ekonomi secara nasional.