IMG_20240730_184951_916

Senyum Ceria Anak Yatim Dhuafa di tengah Doa dan Kebaikan

Suara tawa riang anak-anak yatim dhuafa membahana di udara, mengiringi lantunan doa yang khusyuk. Sebuah acara penuh makna digelar oleh Mitra Zakat Al-Furqon bersama BMH, menyatukan anak-anak yatim, para donatur, dan relawan dalam suasana penuh kebahagiaan.

Acara yang berlangsung pada hari Sabtu (27/7/24) ini tidak hanya sekedar pemberian santunan, namun juga menjadi momen istimewa bagi anak-anak untuk merasakan kasih sayang dan perhatian dari sesama.

Setelah berdoa bersama, mereka mendapatkan Al-Qur’an baru, makanan sehat, perlengkapan sekolah, dan diakhiri dengan kegiatan yang menyenangkan, yaitu renang bersama.

“Senang sekali anak-anak hari ini, setelah kita acara doa bersama, lalu ada pembagian Al-Qur’an, makan sehat dan perlengkapan sekolah, ditutup dengan renang bersama,” ungkap Munir, Koordinator Mitra Zakat Al-Furqon di Semarang.

Salah satu donatur yang hadir, Bapak Sarwo Utomo, Direktur Hotel n Resto Tirto Arum Baru, mengungkapkan rasa syukurnya.

“Alhamdulillah, acara doa dan santunan bersama anak yatim dhuafa yang diselenggarakan oleh Mitra Zakat Al-Furqan, dan kami sebagai tuan rumah senang untuk berpartisipasi. Semoga bermanfaat dan membuat anak-anak bahagia,” harap Bapak Sarwo.

Senyum sumringah terukir di wajah Muhammad Rizki, salah satu penerima manfaat.

“Terimakasih, sudah memberikan santunan kepada saya dan kawan-kawan, semoga Allah memberikan balasan kebaikan kepada BMH, donatur dan semua orang baik,” ucap Rizki dengan penuh syukur.

Acara ini tidak hanya memberikan kebahagiaan bagi anak-anak yatim, namun juga menjadi inspirasi bagi kita semua untuk berbagi dan peduli terhadap sesama.

“Kita berharap semangat berbagi dan kepedulian ini terus tumbuh dan berkembang, sehingga semakin banyak anak-anak yang dapat merasakan kebahagiaan,” tutup Kadiv Program dan Pemberdayaan BMH Jawa Tengah, Yusran Yauma.*/Herim

Berita Terkait

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Merupakan lembaga amil zakat yang bergerak dalam penghimpunan dana Zakat, infaq, sedekah, Wakaf dan Hibah berikut dana sosial kemanusiaan dan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, dan melakukan distribusi melalui program pendidikan, dakwah, sosial kemanusiaan dan ekonomi secara nasional.